Program Pembiasaan Puasa Sunnah Santri PERSADA
Puasa sunnah Senin dan Kamis adalah salah satu puasa sunnah yang biasa dilakukan oleh Rasulullah saw. Hal ini karena puasa tersebut memiliki keutamaan tersendiri dari puasa-puasa sunnah lainnya. Nabi saw bersabda:
إِنَّ نَبِيَّ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ يَصُومُ يَوْمَ الِاثْنَيْنِ وَيَوْمَ الْخَمِيسِ، وَسُئِلَ عَنْ ذَلِكَ فَقَالَ : ” إِنَّ أَعْمَالَ الْعِبَادِ تُعْرَضُ يَوْمَ الِاثْنَيْنِ وَيَوْمَ الْخَمِيسِ “.
Artinya: Sesungguhnya Nabi saw senantiasa berpuasa pada hari Senin dan kamis. Ketika beliau ditanya tentang hal tersebut. lalu, beliau bersabda: “Sesungguhnya amalan-amalan para hamba akan diperlihatkan pada hari senin dan kamis.” (HR. Abu Dawud)
Dalam riwayat an-Nasa’i ada tambahan redaksi sabda Nabi saw:
فَأُحِبُّ أَنْ يُعْرَضَ عَمَلِيْ وَأَنَا صَائِمٌ
Artinya: “Maka, Aku lebih suka ketika diperlihatkan amalanku, aku sedang dalam keadaan berpuasa.”
Sebab puasa memiliki banyak keutamaan dan manfaat ditinjau dari aspek jasmani dan rohani, maka pengurus Pesantren Mahasiswa KH. Ahmad Dahlan (PERSADA) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta memberikan maklumat yang berisi himbauan untuk para santri yang ada di Kampus 4, kampus 2 B, dan Wates agar senantiasa membiasakan diri melakukan puasa sunnah, terkhusus puasa sunnah di hari Senin dan Kamis.
Kemudian, setiap hari Senin dan Kamis pengurus mengadakan acara “Buka Bersama (Bukber)”. Acara Bukber puasa ini menjadi momentum dan wasilah untuk mengakrabkan diri, menyatukan hati, dan mengeratkan ukhuwwah islamiyyah baik antara santri dengan santri ataupun antara santri dengan para pengurus.
*Buka Puasa Sunnah Bersama Santriwati Persada Kampus 4 UAD
*Buka Puasa Sunnah Bersama Santriwan/Santriwati Persada Wates
*Buka Puasa Sunnah Bersama Santriwati Persada Kampus 2B UAD
*Buka Puasa Sunnah Bersama SantriwanPersada Kampus 4 UAD
Akhirnya, harapan besar puasa sunnah Senin dan Kamis ini senantiasa dapat dilakukan secara konsisten oleh para santri PERSADA. Semoga puasa sunnah ini dapat menjadi wasilah bagi para santri dalam memperoleh kesehatan jasmani dan rohani (peningkatan spiritualitas), serta pada puncaknya puasa tersebut menjadi wasilah dalam memperoleh cinta-kasih, ampunan, rida, dan pahala yang berlipat dari Allah swt. Āmīn yā mujības sāilīn. (AF)
Kami Ucapkan Terimakasih kepada segenap Donatur yang bersedia memberikan sedekah hartanya untuk Donasi Takjil PERSADA. Semoga menjadi pahala yang kelak akan dibalas oleh Allah Swt. Aaminn..